Shadow

Penulis: Abrisam

HUT ke-7, NAM Air Luncurkan Program Diskon Rp 70.000

HUT ke-7, NAM Air Luncurkan Program Diskon Rp 70.000

Transportasi, Udara
Jakarta, (7/12/2020): Tepat pada tanggal 11 Desember 2020, maskapai penerbangan nasional NAM Air akan merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-7. Usia yang semakin matang bagi sebuah maskapai penerbangan dalam menancapkan eksistensinya di kancah industri penerbangan tanah air. Pada usia yang ke-7 ini pula, NAM Air meluncurkan program diskon sebesar Rp 70.000 untuk sebagian besar rute penerbangannya. Direktur Utama NAM Air Capt. Daniel Adhitya mengatakan, bahwa program ini diluncurkan guna dapat memberikan apresiasi kepada customer setia NAM Air dan akan berlaku mulai tanggal 11 Desember 2020. “Program diskon Rp 70.000 ini kami berlakukan untuk seluruh customer NAM Air sebagai bentuk apresiasi atas kesetiaannya menggunakan maskapai NAM Air. Penawaran istimewa ini kami luncurkan...
Angkasa Pura Airports Pastikan Penerapan Protokol Kesehatan yang Ketat Pada Masa Libur Nataru

Angkasa Pura Airports Pastikan Penerapan Protokol Kesehatan yang Ketat Pada Masa Libur Nataru

Transportasi, Udara
Jakarta, (7/12/2020): Angkasa Pura Airports memastikan penerapan protokol kesehatan yang ketat pada masa libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru). Hal tersebut dilakukan seiring dengan penyiapan Posko Terpadu Angkutan Udara Natal dan Tahun Baru 2020 di 15 bandara yang dikelola oleh Angkasa Pura Airports. Direktur Utama Angkasa Pura Airports Faik Fahmi mengemukakan, bahwa Angkasa Pura Airports senantiasa memastikan penerapan protokol kesehatan dengan ketat pada masa libut Natal 2020 dan Tahun Baru 2021, yang beroperasi selama 18 hari, yaitu terhitung sejak 18 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021. “Walaupun terdapat pengurangan jumlah hari libur akhir tahun 2020 sesuai dengan keputusan Pemerintah melalui Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menter...
Program Teman Bus Telah Layani 1,5 Juta Lebih Perjalanan

Program Teman Bus Telah Layani 1,5 Juta Lebih Perjalanan

Darat, Transportasi
Jakarta, (4/12/2020): Sejak diluncurkan pada awal tahun 2020, Program TEMAN BUS (Transportasi Ekonomis, Mudah, Andal dan Nyaman) telah melayani 1,5 juta lebih perjalanan. Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengapresiasi respon positif masyarakat atas program yang dilakukan dalam rangka pengembangan angkutan massal berbasis jalan dengan skema pembelian layanan (Buy The Service). Buy the Service adalah sistem pembelian layanan angkutan jalan oleh Pemerintah kepada pihak operator angkutan umum untuk mendapatkan layanan angkutan jalan yang baik. “Baru dilaksanakan di 5 kota, hasilnya sudah mendekati 2 juta. Kita harus lakukan ini lebih intensif supaya minat masyarakat semakin meningkat dan bisa menikmati layanan bus yang baik,” jelas Menhub Budi Karya saat membuka Webinar Teman Bu...
Penerbangan Perdana Angkutan Perintis, Susi Air Mendarat di Bandara Atung Bungsu Pagar Alam

Penerbangan Perdana Angkutan Perintis, Susi Air Mendarat di Bandara Atung Bungsu Pagar Alam

Transportasi, Udara
Pagar Alam: Sekira pukul 07.35 WIB, hari Senin (30/11/2020), pesawat milik maskapai Susi Air mendarat di runway Bandara Atung Bungsu di Pagar Alam, Sumatera Selatan. Susi Air ini menjalani penerbangan perdana untuk angkutan  udara perintis. Susi Air berangkat dari Bengkulu (BKS) pukul 07.00. Sepuluh menit di Atung Bungsu (PXA), pesawat berpenumpang 12 orang itu lepas landas menuju Palembang (PLM). Rute berikutnya adalah Palembang-Way Kanan-Lampung. "Ini rute baru dalam penerbangan perintis di Korwil Binaka," kata Darinto, Kepala Bandara Binaka Gunungsitoli yang ikut dalam penerbangan perdana tersebut. Selama Januari hingga Oktober di Korwil Binaka terdapat sembilan rute, yaitu Padang, Bengkulu, Muko-Muko, Rokot, Tolo, Binaka, Sibisa, Lasikin Sibolga. Kemudian November hingga Dese...
Hadiri Rakornas Parekraf, Menhub : Transportasi Dukung Pemulihan Sektor Pariwisata

Hadiri Rakornas Parekraf, Menhub : Transportasi Dukung Pemulihan Sektor Pariwisata

Destinasi, Transportasi
Jakarta, 27/11/2020: Kementerian Perhubungan siap mendukung pemulihan sektor pariwisata melalui pembangunan infrastuktur transportasi untuk menciptakan konektivitas ke destinasi pariwisata super prioritas. Hal tersebut disampaikan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat menjadi narasumber dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 2020 secara virtual, pada Kamis (26/11). “Di kawasan 5 bali baru kita melakukan investasi pada pelabuhan, bandara, dan semua aktivitas. Bahkan tidak terbatas pada pembangunan tetapi juga bagaimana konektivitas antara kota dengan obyek wisata, antara bandara dengan kota, dan ini harus kita lakukan bersama. Pendek kata, sektor pariwisata akan menjadi satu sasaran atau upaya kami mendukung upaya pemulihan ekonomi,” kata Menhu...
CEO Securitech Achmad Fauzi: Semoga Dunia Penerbangan Segera Pulih

CEO Securitech Achmad Fauzi: Semoga Dunia Penerbangan Segera Pulih

Ragam, Transportasi, Udara
Jakarta, 26/11/2020: Melemahnya bisnis dunia penerbangan akibat dampak pandemi Covid-19, membuat berbagai sektor usaha di dalamnya pun turut mengalami penurunan, salah satunya adalah usaha wrapping atau jasa bungkus bagasi milik Securitech Indonesia. CEO Securitech Indonesia, Achmad Fauzi mengemukakan, akibat pandemi Covid-19, penumpang di bandara pun mengalami penurunan drastis sehingga berpengaruh terhadap berbagai usaha yang berada di dalam bandara, begitu juga dengan usaha wrapping yang turut terkena imbasnya karena sepinya penumpang dan tidak ada yang menggunakan jasa bungkus bagasi. “Awal pandemi Covid-19, itu sangat terasa sekali ya tidak ada pemasukan, di bandara tidak ada penumpang sama sekali. Perlahan, kini urat nadi penerbangan kembali berdenyut meskipun belum sepenuh...
Tiket Kereta Api Untuk Libur Natal dan Tahun Baru Sudah Dapat Dipesan

Tiket Kereta Api Untuk Libur Natal dan Tahun Baru Sudah Dapat Dipesan

Darat, Transportasi
Jakarta, 24/11/2020: PT Kereta Api Indonesia (PT KAI) telah membuka pemesanan tiket Kereta Api Jarak Jauh untuk periode liburan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021. Masyarakat sudah dapat memesan tiket kereta api melalui aplikasi KAI Access, situs kai.id, serta kanal penjualan resmi lainnya. “Pemesanan tiket sudah kami buka bagi masyarakat yang hendak bepergian pada periode libur Natal dan Tahun Baru, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara disiplin,” ujar VP Public Relations KAI Joni Martinus. Tiket-tiket yang dijual di antaranya KA Taksaka relasi Yogyakarta - Gambir, KA Gajayana relasi Malang - Gambir pp, KA Senja Utama Solo relasi Solo Balapan - Pasar Senen, KA Argo Parahyangan Bandung - Gambir, KA Mutiara Selatan Surabaya Gubeng - Bandung pp, dan lain sebagainya. Lebi...
Kunker ke Labuan Bajo dan Kupang, Menhub Cek Penerapan Protokol Kesehatan di Bandara dan Pelabuhan

Kunker ke Labuan Bajo dan Kupang, Menhub Cek Penerapan Protokol Kesehatan di Bandara dan Pelabuhan

Transportasi
Kupang, 13/11/2020: Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi melakukan kunjungan kerja ke Labuan Bajo dan Kupang, Nusa Tenggara Timur, pada hari Kamis (12/11) untuk mengecek penerapan protokol kesehatan di simpul-simpul transportasi seperti Bandara dan Pelabuhan. “Saya apresiasi penerapan protokol kesehatan di bandara dan Pelabuhan baik di Labuan Bajo dan di Kupang. Ini harus dipertahankan agar masyarakat tidak ragu lagi untuk bepergian menggunakan transportasi publik,” jelas Menhub. Dalam tinjauannnya ke Labuan Bajo, Menhub menyaksikan simulasi “Healthy, Safety, and Security Protocol di Destinasi Super Prioritas Labuan Bajo” bersama sejumlah Menteri Kabinet Kerja. Simulasi ini melibatkan berbagai kementerian dan lembaga untuk memperlihatkan kepada masyarakat Indonesia dan mancan...
Koperasi Angkasa Jaya: Layanan Taksi di Bandara APT Pranoto Terus Ditingkatkan

Koperasi Angkasa Jaya: Layanan Taksi di Bandara APT Pranoto Terus Ditingkatkan

Darat, Transportasi
Samarinda, 9/11/2020: Kehadiran Koperasi Angkasa Jaya di Bandara APT Pranoto, Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, tidak hanya untuk mensejahterakan anggotanya saja, tetapi juga memudahkan penumpang di Bandara APT Pranoto mendapatkan layanan jasa transportasi darat di bandara tersebut, mengingat Koperasi Angkasa Jaya menyediakan layanan taksi di APT Pranoto. Ketua Koperasi Angkasa Jaya Iswoyo Jati mengemukakan, bahwa koperasi yang sudah berdiri sejak tahun 1981 itu sebelumnya beroperasi di Bandara Temindung dan eksis pada tahun 1990-an. Lalu, pindah ke Bandara APT Pranoto pada tahun 2018 saat bandara tersebut diresmikan dan menggantikan Bandara Temindung. “Angkasa Jaya ini merupakan koperasi bandara, kami sudah beroperasi sejak di Bandara Temindung,” katanya. Sebagai penyedia la...
FAAST Penerbangan Buka Penerimaan Mahasiswa Angkatan Kedua

FAAST Penerbangan Buka Penerimaan Mahasiswa Angkatan Kedua

Ragam
Yogyakarta, 7/11/2020: FAAST (Flight Attendant & Airline Staff Training) Penerbangan secara resmi membuka penerimaan mahasiswa angkatan kedua pada hari Senin, 2 November 2020 di Sahid Jaya Hotel & Convention Yogyakarta. Mengingat pembukaan dilakukan di tengah pandemi, acara pembukaan tersebut pun hanya dihadiri oleh kalangan internal FAAST Penerbangan, MRr. Boy selaku Instructur, Eko Mei Purwanto selaku Motivation Instructur dan seluruh manajemen serta jajaran Direksi FAAST Penerbangan. CEO FAAST Penerbangan Budi Laksono yang diwakili oleh Eko selaku Legal & Kosultan FAAST Penerbangan mengemukakan, pada angkatan kedua ini mahasiswa yang diterima oleh FAAST Penerbangan sebanyak 227 peserta pendidikan. “Jumlah angkatan kedua ini lebih banyak dibandingkan angkatan per...