5 Makanan Khas Atambua yang Unik dan Lezat, Diolah Secara Tradisional

Bagikan

5 Makanan Khas Atambua yang Unik dan Lezat, Diolah Secara Tradisional
Ai Uhik, Foto: Istimewa

Atambua (11/6/2023): Ibu kota Kabupaten Belu, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), yakni Atambua memiliki banyak potensi yang dapat dieksplorasi, tak hanya hanya wisata dan budayanya saja, tetapi juga makanan khas daerah tersebut yang wajib dicoba ketika berkunjung.

Kebanyakan makanan khas di Atambua merupakan makanan tradisional yang unik dan diolah secara alami, tetapi memiliki cita rasa yang khas serta lezat.

Penasaran apa saja makanan khas Atambua? Simak ulasan berikut ini.

  1. Ai Uhik

Makanan khas Atambua yang pertama ada Ai Uhik. Makanan khas yang satu ini bahan utamanya terbuat singkong yang diolah menjadi tepung singkong kering. Kemudian tepung singkong tersebut dicampur dengan air, parutan kelapa dan gula merah.

Lalu, bahan tersebut diletakkan pada nyiru, yaitu wadah yang terbuat dari lontar. Setelah itu, panaskan air dalam Periuk tanah atau disebut juga henek. Terakhir, tarolah adonan dalam kakuhus untuk dipanaskan dengan air uap panas.

  1. Ut Filun

Makanan khas Atambua berikutnya adalah Ut Filun. Makanan tradisional ini terbuat dari bahan utama jagung muda. Proses pembuatannya adalah biji jagung muda dilepas dari tongkolnya, kemudian ditumbuk hingga halus.

Setelah halus, lalu dibungkus menggunakan daun jagung dan dikukus. Makanan khas Atambua satu ini cocok disantap dengan sayur pucuk daun labu atau disebut juga sebagai modo rotok toos.

  1. Ut Moru

Selain Ut Filun, makanan khas Atambua lainnya yang menggunakan jagung adalah Ut Moru. Makanan ini terbuat dari tepung jagung halus atau jagung yang ditumbuk sampai halus.

Kemudian adonan tepung jagung tersebut dicampur dengan parutan kelapa, lalu digoreng. Ut Moru digoreng kering tanpa menggunakan minyak.

  1. Batar Sokur

Makanan khas Atambua selanjutnya adalah Batar Sokur. Bahan utama makanan khas satu ini adalah biji jagung dan cara membuatnya juga cukup mudah, yaitu jagung ditumbuk dan dicuci sampai bersih.

Baca Juga :  Atasi Krisis Beras di NTT, Kapal Tol Laut Angkut 1.600 Ton Beras Bantuan

Setelah itu, jagung tersebut dicampur dengan bahan lain seperti kacang tanah, kacang hijau, dan turis. Saat bahan-bahan sudah tercampur semua, kemudian direbus selama 3 – 4 jam sampai matang. Batar Sokur cocok disantap dengan lauk sambel terasi lengkap dengan teri, tomat, dan cabai.

  1. Ai Uhik Hoban

Ai Uhik Hoban adalah satu makanan khas Atambua yang wajib dicoba. Makanan yang satu ini juga tak kalah menggodanya dengan makanan khas Atambua lainnya.

Ai Uhik Hoban terbuat dari potongan singkong kering. Sebelum diolah menjadi Ai Uhik Hoban, potongan singkong tersebut harus melalui proses perendaman selama semalam. Setelah itu, lalu ditiriskan dan bahan baku ini kemudian direbus dalam henek atau periuk tanah. Makanan ini juga bisa disajikan dengan sambel teri, daging ayam, juga ikan goreng segar.

Cara lainnya membuat makanan khas Atambua ini juga bisa dilakukan dengan direndam dan dibungkus daun pisang selama 5 – 7 hari. Hal ini dilakukan agar bahan bukunya semakin lengket karena mengalami proses fragmentasi, kemudian singkong dipanggang.

Nah, itulah beberapa makanan khas Atambua yang wajib dicoba ketika berkunjung ke daerah itu. (*)

Bagikan pendapatmu tentang artikel di atas!

Bagikan

Pos terkait