Jadah Tempe, Makanan Tradisional Favorit Sultan

Bagikan

Jadah Tempe, Makanan Tradisional Favorit Sultan
Sumber Foto: Istimewa

Yogyakarta (19/7/2022): Kurang lengkap rasanya jika berkunjung ke Kaliurang, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, tidak mencicipi kuliner khasnya, yakni jadah tempe.

Makanan ini tidak akan Anda temui di sembarang tempat di Kota Yogyakarta, pasalnya makanan ini merupakan kuliner khas Kaliurang dan sangat terkenal. Jadah tempe hanya ada di sekitar tempat wisata yang berada di lereng Gunung Merapi.

Jadah Tempe adalah gabungan dari dua jenis makanan, yaitu jadah yang merupakan olahan dari ketan dan tempe ataupun tahu. Biasanya, tempe atau tahun diolah dengan cara dibacem.

Makanan jadah tempe yang terkenal adalah Mbah Carik yang berada di kawasan wisata Kaliurang dan memiliki sejarah yang sangat panjang. Awalnya, makanan ini adalah makanan biasa saja bagi orang desa dan bukan makanan yang terkenal. Namun, pada tahun 1950-an, Sastro Dinomo atau yang sering disapa Mbah Carik memperkenalkan jadah tempe di Desa Kaliurang.

Jadah tempe menjadi terkenal ketika Sri Sultan Hamengkubuwono IX mencicipinya dan ternyata ia sangat menyukainya, bahkan menjadi makanan favoritnya dan sering mengutus pengawalnya untuk membeli jadah tempe ke Kaliurang. Sejak saat itulah, jadah tempe menjadi terkenal dan menjadi makanan khas Yogyakarta, khususnya di Kaliurang hingga saat ini. (*)

Bagikan pendapatmu tentang artikel di atas!

Bagikan

Pos terkait