
Ciloto, Nusantara Info: Le Eminence Hotel Convention & Resort Ciloto – Puncak, hotel upper upscale pertama di kawasan Puncak, mengundang masyarakat untuk merayakan liburan akhir tahun 2025 dengan pengalaman mewah yang tak terlupakan.
Hotel bintang lima ini menawarkan dua konsep perayaan utama, yakni “A Christmas Escape” dan “West Javanese Royal” untuk menyambut Tahun Baru 2026.
Rangkaian perayaan dimulai dengan paket A Christmas Escape, yang dirancang untuk memberikan suasana Natal hangat bagi keluarga maupun pasangan. Paket ini ditawarkan mulai dari Rp3.350.000,- nett per kamar per malam untuk tipe Junior Suite. Harga tersebut sudah termasuk akomodasi satu malam, sarapan pagi untuk dua orang, dan Christmas Eve Dinner eksklusif.
Momen Christmas Eve Dinner berlangsung pada 24 Desember 2025 di Veranda Restaurant mulai pukul 18.00 hingga 21.00 WIB dengan konsep All-You-Can-Eat Buffet. Tamu akan disuguhi lebih dari 30 jenis hidangan unggulan, termasuk Classic Roast Turkey with Cranberry Sauce, Mongolian BBQ, dan Signature Log Cake, sambil menikmati live music yang menambah kemeriahan suasana Natal.
Puncak perayaan akhir tahun hadir dengan Pesta Tahun Baru 2026 bertema West Javanese Royal, memadukan kemewahan modern dengan kekayaan budaya Indonesia. Paket kamar West Javanese Royal tersedia mulai dari Rp 4.890.000,- nett per malam atau Rp 8.220.000,- untuk dua malam di tipe Junior Suite, termasuk sarapan pagi, West Javanese Royal Dinner, dan countdown party untuk dua orang.
West Javanese Royal Dinner di Veranda Restaurant akan menyajikan hidangan Indonesia terbaik, seperti Sate Maranggi, Empal Gepuk, dan Ayam Bakakak, dengan konsep all-you-can-eat. Setelah makan malam, tamu diajak menuju Ballroom lantai 12 untuk menikmati countdown party mulai pukul 21.00 hingga 23.30 WIB, menampilkan Kartun Project, pertunjukan budaya Sunda, DJ, dan Magic Bubble Show. Puncak pergantian tahun 2026 dapat disambut di Tea Lounge (Lantai 12) atau Terrarium Café (Lantai 18).
“Kami ingin menjadikan liburan akhir tahun ini lebih dari sekadar staycation. Melalui tema West Javanese Royal, kami mengajak tamu merasakan kemewahan sekaligus kekayaan budaya Indonesia. Kami berkomitmen memberikan pelayanan terbaik dan menciptakan kenangan indah bagi setiap tamu,” ujar General Manager Le Eminence Puncak, Euis Martiningsih,
Le Eminence Puncak juga menghadirkan promo spesial untuk pemegang kartu debit atau kredit Bank Mega dan Bank Mandiri, berupa diskon 30% untuk paket A Christmas Escape dan West Javanese Royal. Reservasi dapat dilakukan melalui website resmi www.le-eminencepuncak.com dengan kode promo MEGASPECIALPROMO atau MANDIRISPECIALPROMO, atau melalui WhatsApp di 0811-512-0025. (*)






