Politeknik Penerbangan Jayapura Bakal Terima 72 Calon Siswa Program Affirmasi

Bagikan

Jayapura (16/10/2020): Politeknik Penerbangan Jayapura bakal menerima 72 calon siswa program affirmasi dari 29 kabupaten dan kota di Provinsi Papua tahun 2020.

Demikian disampaikan Direktur Politeknik Penerbangan Jayapura Benny Suherman, usai Penandatangan Kesepakatan Bersama Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan dengan Majelis Rakyat Papua (MRP), Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika, Kabupaten Waropen, dan PT Angkasa Pura Support di Aula Politeknik Penerbangan Jayapura, Tanjung Ria, Distrik Jayapura Utara, Kota Jayapura, Provinsi Papua, pada hari Kamis (15/10/2020).

Suherman mengatakan, dari hasil tes 29 kabupaten dan kota di Papua itu kemudian akan didapat sekitar tiga kelas masing-masing kelas sebanyak 24 orang.

“Jadi ada sekitar 72 orang yang akan diterima dari program affirmasi ini. Kami rencanakan, setelah ini pekan depan akan kita lakukan seleksi. Jadi dari 29 kabupaten dan kota akan mengirim masing-masing sebanyak 3 orang dan kami akan seleksi nanti akan dihasilkan 2 orang yang akan masuk di kampus kami,” ujarnya.

Politeknik Penerbangan Jayapura Bakal Terima 72 Calon Siswa Program Affirmasi - Nusantara Info
Direktur Politeknik Penerbangan Jayapura Benny Suherman, Foto: Humas Poltekbang Jayapura

Ia berharap dari pihak MRP juga perlu menindaklanjutinya terkait dengan kebutuhan yang ada bandara- bandara di seluruh Papua.

“Bandara-bandara yang ada di Papua ini cukup banyak, tapi belum ditangani secara langsung oleh anak-anak asli Papua. Mudah-mudahan dari kebutuhan-kebutuhan tersebut, maka kesempatan mereka untuk bekerja di bandara-bandara yang ada di Papua bisa ditangani dari hasil program affirmasi ini,” katanya.

Direncanakan akhir bulan Oktober 2020 ini akan selesai bersama-sama dengan program pola pembibitan nasional. Jadi nanti akan masuk kelas  bersama-sama. Jadi lulusnya juga akan sama-sama dengan program pendidikan nasional.

Politeknik Penerbangan Jayapura ada tiga Program Studi (Prodi) Diploma 3, yaitu Manajemen Lalu Lintas Udara, Teknik Listrik Bandar Udara dan Manajemen Bandar Udara.

Keberpihakan kepada Anak-anak Asli Papua

Kepala Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Udara Heri Sudarmadji mengatakan, secara khusus untuk pembangunan SDM di Papua ada keberpihakan kepada anak-anak asli Papua.

Politeknik Penerbangan Jayapura Bakal Terima 72 Calon Siswa Program Affirmasi - Nusantara Info
Foto: Humas Poltekbang Jayapura

Pertama, dalam seleksi penerimaan taruna secara nasional yang dikoordinasikan oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) dan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi  Kemen PAN-RB)  itu ada program affirmasi.

“Jadi standar nilainya mungkin bisa sedikit lebih rendah, supaya teman- teman di Papua bisa masuk, karena saya yakin dan percaya dan sudah dibuktikan, setelah mereka mengikuti kuliah mereka tak kalah dengan teman- teman dari wilayah lain,” tambahnya.

Tak Mesti ke IPDN

Ketua MRP Timotius Murib mengatakan, pihaknya akan menyampaikan kerjasama ini kepada 29 kabupaten dan kota di seluruh Papua, dalam rangka masing- masing kabupaten dan kota akan mengutus putra- putrinya, untuk mengikuti pendidikan di Politeknik Penerbangan Jayapura.

Timotius menambahkan, terkait dengan animo anak-anak orang asli Papua setiap tahun lulusan SLTA ini lebih banyak mereka menyerbu ke Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) seakan–akan IPDN itu sekolah yang elit.

Politeknik Penerbangan Jayapura Bakal Terima 72 Calon Siswa Program Affirmasi - Nusantara Info
Foto: Humas Poltekbang Jayapura

Dikatakan, hari ini ada 9 sekolah kedinasan di Papua memberikan peluang kepada anak-anak asli Papua, untuk meneruskan pendidikan.

Baca Juga :  BP3 Curug Selenggarakan DPM Human Factor dan Safety Management System

Ia akan memberikan sosialisasi kepada adik- adik asli Papua, supaya tak harus semua berpikir ke IPDN. Tapi ada sekolah-sekolah Kementerian dan Kedinasan lain yang siap merekrut mereka.

“Jadi tak lagi berpikir semua harus ke IPDN, tapi sesuai dengan lapangan kerja yang ada di sini begitu banyak pelabuhan dan bandara di Papua. Ini tentu saja membutuhkan banyak SDM yang bagus, sehingga adik-adik ini kita akan mendapatkan kesempatan pendidikan di perhubungan ini. Selanjutnya kembali kerja di kampung mereka masing-masing.

Dua Kemungkinan

Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Perhubungan Sugihardjo mengatakan, pihaknya melakukan pendekatan dua program affirmasi dengan penyerapan lulusannya ada dua kemungkinan.

Kemungkinan pertama, kalau untuk pola pembibitan mulai diseleksi sebagai Calon Taruna itu sudah mendapat alokasi sebagai ASN dengan formasinya apakah untuk aparatur pusat atau aparatur kabupaten dan kota atau bisa juga aparatur provinsi.

“Jadi sudah dibuka alokasi oleh Kemen PAN-RB dan juga BKN tentang alokasi. Jadi mereka yang ikut tes pendiidikan itu akan ditempatkan langsung sesuai dengan formasinya. Jadi walaupun nanti misalnya ada yang sekolahnya di luar Papua, seperti Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) di Bekasi, kalau memang alokasinya untuk Papua begitu lulus mereka akan kembali ke Papua sesuai dengan formasi,” jelasnya.

Politeknik Penerbangan Jayapura Bakal Terima 72 Calon Siswa Program Affirmasi - Nusantara Info
Foto: Humas Poltekbang Jayapura

Kedua, di luar jalur pola pembibitan ini yang dikembangkan melalui pola kerjasama dengan kabupaten dan kota diharapkan tentu kabupaten dan kota bisa mengirimkan dan memberikan alokasinya, sehingga pada saat lolos bisa terserap juga untuk melayani kebutuhan transportasi di kabupaten dan kota yang bersangkutan.

Di samping itu, pelayanan untuk kabupaten dan kota yang bersangkutan.  Artinya formasi setelah mereka lulus beda dengan pembibitan itu adalah yang sudah langsung dialokasikan. Lulusan juga bisa bekerja di sektor sektor BUMN atau swasta, karena itu pihaknya mendorong kerjasama dengan BUMN dengan swasta.

“Jadi kerjasamanya antara empat pihak, yakni masyarakat pemerintah, termasuk pemerintah daerah kami sebagai lembaga pendidikan dan dunia industri,” tuturnya.

Bersaing di Pasar Global

Kepala Pusat Fasilitasi Kemitraan dan Kelembagaan Internasional M.I Derry Arman mengatakan pihaknya membantu Kepala Badan Pengembangan SDM Perhubungan, khususnya dalam rangka memajukan agenda, memberikan dimensi internasional, dimensi global kepada pelbagai sekolah politeknik dan akademi yang berada dibawah Kementerian Perhubungan.

Politeknik Penerbangan Jayapura Bakal Terima 72 Calon Siswa Program Affirmasi - Nusantara Info
Foto: Humas Poltekbang Jayapura

“Jadi untuk kedepan kita akan upayakan bahwa sekolah- sekolah, khususnya Politeknik Penerbangan Jayapura maupun Politeknik Pelayaran di Sorong itu nantinya juga memiliki kerjasama internasional dalam konteks bagaimana masukan dimensi- dimensi internasional dan global dalam sistem pengajaran di Politeknik Jayapura,” tambahnya.

Dengan demikian, tentunya dalam jangka panjang diharapkan lulusan-lulusan dari Politeknik Penerbangan Jayapura dan Politeknik Pelayaran di Sorong nantinya dengan bekal yang dimiliki dimensi- dimensi luar negeri yang mereka miliki itu tentunya kualitas dan tingkat kompetitif lulusan akan lebih bisa bersaing di pasar global. (*)

Bagikan pendapatmu tentang artikel di atas!

Bagikan

Pos terkait