Mappi (13/9/2023): Masyarakat Kabupaten Mappi kini tengah berbahagia, pasalnya akses menuju daerah itu semakin mudah dengan hadirnya penerbangan Trigana Air rute Merauke – Kepi PP, yang resmi beroperasi pada Senin (11/9/2023), menggunakan pesawat jenis ATR-42.
Penjabat (Pj) Bupati Mappi Michael Gomar mengatakan, kehadiran penerbangan Trigana Air di Bandara Kepi, Kabupaten Mappi, Provinsi Papua Selatan, merupakan keberhasilan program kerja yang sudah dilaksanakan oleh pejabat-pejabat sebelumnya dan kini menjadi kebanggaan, sehingga patut diapresiasi oleh pemerintah daeah (Pemda).
“Karena atas jasa mereka, kita bisa merasakan layanan penerbangan Trigana Air ATR-42 dari Merauke ke Kepi PP. Selain Trigana Air, penerbangan di Kepi juga sudah dilayani maskapai Susi Air dan Smart Air. Kini kita mendapatkan tambahan pelayanan dari Trigana Air dan mudah-mudahan ke depan bisa ditambah lagi jadwal penerbangan serta rute ke beberapa daerah lainnya dari Bandara Kepi,” ujarnya.
Lebih lanjut Pj Bupati mengungkapkan, sebagaimana arahan dari Gubernur Provinsi Papua Selatan, bahwa pengembangan Bandara Kepi akan terus ditingkatkan dan tahun ini rencananya pada APBD Perubahan Provinsi Papua Selatan melalui Dinas Perhubungan akan dilakukan pengembangan bandara, yakni perluasan area parkiran dan penambahan apron serta fasilitas lainnya.
Sementara dari APBD Perubahan Kabupaten Mappi akan melakukan pengembangan pada peningkatan jalan, akses pintu masuk dan keluar serta fasilitas penerangan lainnya.
“Tentunya dengan pengembangan ini, kita berharap tersedianya fasilitas, sarana dan prasarana yang sudah siap diresmikan. Jika sudah siap, kami (Pemkab Mappi) akan menyurat secara resmi kepada Presiden Joko Widodo agar berkenan hadir meresmikan Bandara Kepi,” ungkap Pj Bupati.
Berikan Layanan Terbaik
Kehadiran penerbangan Trigana Air di Bandara Kepi, menurutnya memberikan layanan yang baik kepada masyarakat. Selain itu, Gomar juga berharap harga tiket dapat turun. “Mengenai harga tiket, nanti akan kami koordinasikan dengan Dinas Perhubungan Provinsi Papua Selatan melalui pola subsidi. Harga tiket yang terjangkau tentunya sangat membantu masyarakat,” tuturnya.
Di samping itu, Pj Bupati juga meminta kepada manajemen Trigana Air Service agar dapat melakukan penjualan tiket pesawat dengan sistem online supaya tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
Di kesempatan yang sama, pemilik hak ulayat di sekitar kawasan Bandara Kepi, Yulianus Igimu menyampaikan ungkapan terima kasih karena maskapai Trigana Air bisa melayani penerbangan ke Bandara Kepi, Kabupaten Mappi.
“Terima kasih kepada pemerintah daerah, pemerintah Provinsi Papua Selatan. Namun di samping itu, saya juga ingin menyampaikan kepada Pemda dan Dinas Perhubungan, tolong anak-anak kami yang sudah selesai sekolah kalau melamar kerja diterima,” terangnya.
Sementara itu Ketua Dewan Adat Kabupaten Mappi, Valentinus Y. Kamakaimu mengatakan atas nama masyarakat adat menyampaikan terima kasih Pemda Mappi, Pemerintah Provinsi Papua Selatan dan juga kepada pemerintah pusat yang telah memberikan dukungan sehingga pesawat Trigana Air bisa melayani penerbangan ke Kabupaten Mappi. Karena selama belasan tahun ini, pihaknya mengalami kesulitan dalam akses transportasi udara.
“Mudah-mudahan dengan hadirnya pesawat Trigana Air bisa melayani semua masyarakat kami. Kami minta kepada Pemda dan Pemerintah Provinsi agar rumah tunggu (gedung terminal bandara) yang ada harus segera diresmikan sebelum masa berakhirnya jabatan Presiden Joko Widodo. Karena selama ini, tidak pernah hadir Kepala Negara di Kabupaten Mappi. Kami berharap Presiden Joko Widodo bisa hadir dan meresmikan Bandara Kepi, karena daerah ini aman tolong diprioritaskan,” ucapnya.
Area Manager Trigana Air Papua, Irwan Rohendi mengatakan pesawat yang digunakan adalah pesawat jenis ATR – 42/500 dan untuk hari Kamis depan akan dicoba dengan pesawat Dornier DO-328, di mana kapasitasnya tidak jauh beda dengan ATR-42/500.
“Kita akan coba dengan schedule satu minggu tiga kali yakni hari Senin, Kamis dan Sabtu. Ini tidak menutup kemungkinan dalam dua minggu ke depan kita pelajari, apakah kita bisa lakukan setiap hari atau tidak. Atas nama manajemen Trigana Air, kami menyampaikan terima kasih banyak kepada Pemda Mappi yang telah mempercayakan kami untuk melayani masyarakat Mappi,” pungkasnya.
Trasnportasi udara di Kabupaten Mappi saat ini sudah dilayani oleh Susi Air, Smart Air, dan Trigana Air. Namun selain itu, konektivita dan infrastruktur darat, laut serta sungai juga akan membuka akses daerah tersebut sehingga mobilisasi masyarakat semakin mudah dan dengan demikian, maka pembangunan di Kabupaten Mappi akan semakin maju, terbuka dengan baik sehingga harga barang akan terjangkau dan berdampak positif bagi pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Mappi. (*)