Jakarta, Nusantara Info: Menyambut bulan Juli 2025, Hotel Santika Kelapa Gading menghadirkan beragam kuliner spesial dengan harga yang terjangkau, yakni mulai dari Rp25.000,- saja.
Di bulan Juli ini, Hotel Santika Kelapa Gading menghadirkan promo kuliner yang lengkap, mulai dari ayam betutu bakar dengan rasa yang nikmat dan tekstur daging ayam yang empuk juga penuh rempah. Serta dessert yang unik, yaitu Carrot Oatmeal Cake manis alami wortel berpadu dengan oatmeal dan saus blueberry yang manis membuat rasanya lezat namun tetap sehat.
Selain makanan, Hotel Santika Kelapa Gading juga punya promo beverage yang unik, yaitu Ice Coffee Klepon yang merupakan gabungan cita rasa kopi dengan klepon flavor sehingga membuat rasanya creamy dan unik, serta rekomendasi minuman simple yang cocok untuk menyegarkan siang hari Anda dengan sensasi segar, yaitu Kampul Ice tea.
Promo ini hanya berlaku di sepanjang bulan Juli 2025. Nikmati libur Anda untuk kuliner bersama keluarga dengan berbagai macam hidangan unik dan menarik, disertai pelayanan terbaik hanya di Kayu Manis Restaurant – Hotel Santika Kelapa Gading. Untuk informasi dan reservasi, hubungi 0811-1900-8811. (*)