Siswa SMK Pustek Dapet Bekal Digital dari Dosen Universitas Pamulang

Bagikan

Siswa SMK Pustek Dapet Bekal Digital dari Dosen Universitas Pamulang
Proses Pembelajaran Digital oleh Dosen Universitas Pamulang, Foto: Wahyu Hidayat

Tangerang, Nusantara Info: Kemajuan di dunia digital membuat Universitas Pamulang melalui dosen melakukan kontribusi dalam pendidikan dan pengembangan kemampuan generasi muda di bidang teknologi melalui kerja sama dengan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pustek Tangerang Selatan, Banten.

Catur Wulandari mengatakan, di era digital saat ini, memiliki personal branding yang kuat di media sosial menjadi sangat penting untuk meningkatkan visibilitas dan kesuksesan di dunia maya.

“Universitas Pamulang, menurunkan langsung dosen dan mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Pamulang bekerja sama dengan SMK Pustek Serpong dalam melaksanakan sosialisasi serta pengabdian kepada Masyarakat,” ungkap Catur Wulandari kepada awak media, Sabtu (31/5/2025).

Acara yang diikuti 43 siswa dan siswi kelas XI Multimedia SMK Pustek ini diadakan untuk membekali siswa dengan keterampilan memainkan platform digital seperti media sosial, blog dan platform online lainnya.

“Siapapun dapat membangun personal branding yang efektif. Namun, dengan banyaknya informasi yang tersedia di internet, membangun personal branding yang kuat dan berbeda dari yang lain menjadi tantangan tersendiri,” kata Wulandari

Dosen Universitas Pamulang ini menjelaskan, bahwa personal branding sangat penting karena dapat membantu meningkatkan visibilitas dan kesempatan kerja, membangun reputasi, dan kepercayaan, serta meningkatkan pengaruh dan dampak di dunia maya ataupun dunia nyata. Dengan memiliki personal branding yang kuat, seseorang dapat membedakan diri dari yang lain dan meningkatkan kesempatan untuk mencapai tujuan.

“Antusiasme terlihat jelas dari partisipasi aktif para siswa dalam setiap sesi yang disajikan. Interaktif antara para dosen dan siswa dalam setiap sesi makin menambah semangat dalam berbagi ilmu,” ujar Wulandari

Disi lain, Kepala Sekolah SMK Pustek Serpong, Masri menyambut baik kegiatan PKM ini dengan membangun personal branding yang kuat dan efektif.

Baca Juga :  Upaya untuk Mencegah Paraphilia Beraksi di Angkutan Umum

“Seseorang dapat meningkatkan visibilitas, reputasi dan akan banyak kesempatan kerja yang bisa diperoleh. Oleh karena itu sangat penting untuk melakukan pelatihan ini kepada siswa siswi kami,” terangnya.

Dia berharap pelatihan yang didapatkan bisa bermanfaat untuk mengembangkan potensi diri siswa di bidang pengembangan diri terutana personal branding di era digital ini kegiatan pengadian kepada masyarakat ini diharapkan dapat memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan pemahaman dan ketrampilan siswa SMK Pustek Serpong terutama menghapai era digital.

“Selain itu, kegiatan ini juga diharapkan makin mempererat tali silaturahmi kita antara pihak Universitas Pamulang dan SMK Pustek Serpong yang sudah terjalin dengan baik, sehingga kedepannya akan tercipta kolaborasi-kolaborasi dalam bidang Ilmu Komunikasi,” pungkasnya. (*)

Bagikan pendapatmu tentang artikel di atas!

Bagikan

Pos terkait